Kolam renang Rekreasi Pakisan
Akriko.com - Halo Brosis, jumpa lagi dengan saya, kali ini saya akan memberikan sedikit informasi tentang salah satu tempat berenang yang ada di desa Pakisan.
Sebenarnya kolam ini sudah ada sejak dua tahun lalu, namun karena belum sempat datang jadi tidak bisa menulis tentang kolam renang yang ada di desa Pakisan ini.
Pada hari Kamis, 9 Juni 2022 bertepatan dengan hari manis Galungan yang katanya hari untuk melali / silaturahmi setelah sibuk dengan kegiatan upacara Galungan. Saya dan keluarga menyempatkan untuk menghibur diri dengan datang ke kolam renang Pakisan.
Nah utuk medapatkan lokasi Kolam ini sangatlah mudah, jika sudah tahu desa pakisan maka akan sangat mudah menemukan lokasi kolam renang Pakisan ini. Jika ingin mencari memakai google Maps, silakan cari saja Kolam Rekreasi Pakisan, lokasinya sudah akurat dan lokasinya berdekatan dengan SMA N 4 Kubutambahan.
Apa saja yang ada di kolam ini? Pastinya ada kolam renang dewasa, kolam anak-anak dan Balita. Semua kolamnya lumayan gede, namun sangat disayangkan kolam untuk dewasa terlalu dalam, saya yang tinggi 170cm saja tenggelam sampai kepala. Jadi mesti hati-hati saat nyemplung karena kolam dewasa terlalu dalam.
Untuk fasilitas pendukung lainnya juga ada seperti loker yang jumlahnya banyak, tempat basuh / shower ada empat dan juga kamar mandi segaligus ruang ganti juga ada 4 kamat mandi. Selain itu juga ada spot selfie dengan latar bukit yang hijau ada juga satu bale bengong deketa kamar mandi dan juga tempat duduk dari beton di deket shower.
Ada juga warung dan aula yang cukup luas untuk tempat istirahat. Fasilitas parkir motor juga luas, namun parkir mobil bisa parkir di pinggir jalan, meskipun jalan disana agak sempit.
Untuk tiket masuknya harganya Rp10.000 untuk orang dewasa dan Rp5.000 untuk anak-anak. Nah itulah informasi tentang kolam renang Pakisan. Semoga bermanfaat dan Terima kasih.
Posting Komentar untuk "Kolam renang Rekreasi Pakisan"
Silakan berikan komentar Anda dengan baik, silakan gunakan Bahasa Indonesia dengan baik supaya mudah dibaca oleh pengunjung lain, Jangan ada Spam dan link aktif. Terimakasih