Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Harga Motor Yamaha Terbaru di Bali Tahun 2019

Brosis, Mungkin ketika kamu sedang ingin mencari sepeda motor baru di Denpasar Bali, sebelum kamu memutuskan untuk melihat langsung di Diler sepeda motor Yamaha yang kamu inginkan, maka setidaknya kamu bisa mencari tahu berapa sebenarnya harga sepeda motor yang akan kamu beli nanti. Seperti yang akan saya coba tuliskan di blog ini. Saya akan mencoba memberikan estimasi harga sepeda motor Yamaha terbaru tahun 2019 di Denpasar Bali.

Harga Motor Yamaha Terbaru di Bali Tahun 2019

Produk dari Jepang ini yang berlogo Garpu tala ini memiliki beberapa produk yang dijual diseluruh diler resmi yang ada di Denpasar Bali, jika stok tidak ada maka pembeli bisa inden dulu untuk bisa mendapatkan motor idamannya itu di diler resmi Yamaha terdekat yang ada di Denpasar Bali. Yamaha ini memiliki banyak pilihan motor, mulai dari motor matic, bebek hingga motor sport, semua dimiliki oleh Yamaha yang memang menyediakan berbagai tipe sepeda motor sesuai keperluan pemakainya.

Produk Yamaha yang dikeluarkan oleh PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) sebagai satu-satunya ATPM dari merek Yamaha yang berasal dari Jepang. Jadi masalah kualitas dan purna jual tidak perlu ditanyakan lagi karena jaringan diler penjualan, perawatan dan juga spare part sangat terjamin dan mudah untuk ditemukan di berbagai wilayah yang ada di Bali.

Nah jika kamu ingin mengetahui harga sepeda motor Yamaha terbaru tahun 2019 bagi kamu yang berdomisili di Denpasar Bali dan sekitarnya, maka berikut akan saya berikan tabel harga terbaru sepeda motor Yamaha di Denpasar, Bali tahun  2019.

Sebelum melihat tabel di bawah ini mungkin ada beberapa istilah yang belum diketahui nah berikut ini adalah beberapa istilah yang ada pada tabel harga motor Yamaha terbaru tahun 2019.
  1. SE = Special Edition
  2. FI = Fuel Injection
  3. Bluecore = Nama Teknologi mesin yang dipakai
  4. AKS = Aswer Key System seperti remote pada mobil untuk menemukan motor kamu di parkiran.
  5. SSS = Smart Stops System artinya berfungsi untuk mematikan mesin jika motor berhenti lebih dari 3 detik
  6. ABS = Antilock Break System
  7. VVA = Variable Valve Actuation
No Nama  Harga 
1 Yamaha Fino Premium 125 FI Bluecore Rp19,170,000
2 Yamaha Fino Sporty FI Bluecore Rp19,170,000
3 Yamaha Fino Grande 125 Bluecore Rp19,970,000
4 Yamaha All New X-Ride 125 Rp18,605,000
5 Yamaha Aerox 155 VVA R Rp26,975,000
6 Yamaha Aerox 155 VVA Rp25,660,000
7 Yamaha Aerox 155 VVA S Version Rp29,355,000
8 Yamaha Aerox 155 VVA GP Rp26,675,000
9 Yamaha New Mio S Rp17,220,000
10 Yamaha Freego (baru) Rp19,305,000
11 Yamaha Freego S (baru) Rp20,825,000
12 Yamaha Freego S ABS (baru) Rp23,315,000
13 Yamaha New Mio M3 CW Rp16,665,000
14 Yamaha Mio Z 125 Rp16,630,000
15 Yamaha Jupiter MX King 150 Rp24,010,000
16 Yamaha Jupiter MX King 150 GP Rp24,310,000
17 Yamaha Jupiter MX King 150 Doxou Version Rp24,310,000
18 Yamaha Xabre Rp32,550,000
19 Yamaha New Vixion Rp28,135,000
20 Yamaha New Vixion R Rp31,010,000
21 Yamaha All New YZF-R15 VVA Rp37,845,000
22 Yamaha All New YZF-R15 Livery MotoGP Rp38,445,000
23 Yamaha All New MT15 VVA Rp37,625,000
24 Yamaha YZF-R25 Rp60,655,000
25 Yamaha YZF-R25 Livery MotoGP Rp61,255,000
26 Yamaha YZF-R25 ABS Rp66,715,000
27 Yamaha N MAX Rp29,205,000
28 Yamaha N MAX ABS Rp31,580,000
29 Yamaha X MAX Rp60,355,000
30 Yamaha Lexi  Rp21,635,000
31 Yamaha Lexi S Rp24,410,000
32 Yamaha Lexi ABS Rp27,005,000
33 Yamaha Jupiter Z CW FI Rp18,160,000

Note: Harga di atas sewaktu-waktu bisa berubah tanpa pemberitahuan sebelumnya.
Kriana
Kriana Saya hanya orang yang menyempatkan diri untuk menulis tentang apa saja ketika saya sempat menulis, untuk diri sendiri maupun informasi untuk orang lain

Posting Komentar untuk "Harga Motor Yamaha Terbaru di Bali Tahun 2019"