Anjing Saja Paham dengan Aturan Lalu-lintas
Foto ini sebenarnya sudah lama diunggah di facebook oleh akun dengan nama Pande Made Setiawan di grup facebook Bali Dog Lover [K] yakni pada bulan Februari 2016 lalu. Foto ini menceritakan sebuah kisah yang mungkin bisa menginspirasi kita sebagai manusia yang memiliki otak yang lebih baik dari anjing.
Foto tersebut di ambil di pasar Sempidi sekitar pukul 07.30 Wita, dalam foto tersebut tampak terlihat seekor anjing yang sedang berjalan di atas zebra cross, ada Pak Polisi dan juga ada beberapa pengendara sepeda motor. Cerita apa yang tersimpan dalam sebuah foto tersebut, sehingga ada orang yang begitu bersemangat untuk mengabadikan momen itu?
Dalam unggahan foto tersebut banyak netizens yang memuji foto tersebut salah satunya seperti yang ditulis oleh akun atas nama Sintha Mika Wardani dia menulis "Anjing aja nyeberang jalan di zebra cross, masak kita kalah. Keren nih doggy. Salut juga buat pak polisi dan pengendara sepeda motor" dan ada juga komentar berkelakar seperti yang ditulis oleh akun atas nama Iznu Qyupitz dia menulis "Mungkin anjingnya udah pernah kena tabrak ..jadi gak berani nyebrang sembarangan lagi .. xixixi .. bravo ... "
Foto tersebut di ambil di pasar Sempidi sekitar pukul 07.30 Wita, dalam foto tersebut tampak terlihat seekor anjing yang sedang berjalan di atas zebra cross, ada Pak Polisi dan juga ada beberapa pengendara sepeda motor. Cerita apa yang tersimpan dalam sebuah foto tersebut, sehingga ada orang yang begitu bersemangat untuk mengabadikan momen itu?
Katanya kejadian ini bukan hanya sekali namun sudah berkali-kali, setiap mau menyeberang anjing ini selalu mendengar peluit tanda berhenti dari Pak Polisi untuk menyeberang, jika tidak bunyi peluati maka anjing itu enggan untuk menyeberang. Salutnya pengendara juga merespon positif dengan mengurangi kecepatan kendaraannya dan juga berhenti untuk memberikan kesempatan menyeberang kepada anjing itu.
Terkadang bagi pengendara yang sudah sering melintas disana, sengaja berhenti untuk melihat tingkah polah dari anjing itu sekedar untuk hiburan, karena jarang ada anjing yang mengerti kode seperti itu. Jadi sambil tertib lalu-lintas, pengendara juga mendapat hiburan dari anjing itu yang berjalan diatas zebra cross bak model cantik yang lagi fashion show di atas catwalk dan ditonton oleh banyak orang dan juga ada pengamanannya.
Nah pelajaran apa yang bisa diambil dari foto tersebut? Banyak sekali yang bisa diambil dari foto tersebut, mulai dari tertib lalu-lintas dijalan, saling menghargai sesama makhluk ciptaan Tuhan. Selain itu kita juga harus bisa tertib lalu-lintas di jalan, jangan suka melanggar peraturan karena itu hanya akan menyebabkan kecelakaan di jalan. anjing yang tidak punya otak saja bisa seperti itu, apa lagi kita sebagai manusia yang jauh ;lebih pintar dari anjing tidak bisa berbuat yang baik.
Posting Komentar untuk "Anjing Saja Paham dengan Aturan Lalu-lintas"
Silakan berikan komentar Anda dengan baik, silakan gunakan Bahasa Indonesia dengan baik supaya mudah dibaca oleh pengunjung lain, Jangan ada Spam dan link aktif. Terimakasih