Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

YIMM Resmi Rilis Matic Grand Filano di PRJ 2015

Seperti yang pernah saya kabarkan sebelumnya dengan judul Motor matic Yamaha mirip Vespa  bahwa PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) akan merilis satu line up baru untuk segmen matic yaitu Yamaha Grand Filano 125 yang dimpor dari Thailand secara CBU.

Tepat pada hari ini Senin tanggal 1 Juni 2015 PT.YIMM secara resmi memperkenalkan motor matic Yamaha Grand Filano yang tampilannya sepintas mirip model dari Vespa yang cenderung model retro. Yamaha Grand Filano ini memiliki kapasitas mesin 125cc dengan maksimum power 6.0 kW (8.2 PS) pada 6.500 rpm dan torsi maksimum 9.7 Nm (1.0 kgf.m) pada 5.000 rpm, dan memiliki kapasitas bagasi 27 liter.

Menurut Pak Dyonisius Beti vice president YIMM, matic grand filano hanya diimpor ke Indonesia dari Thailand terbatas 350 unit saja dimana untuk Jakarta mungkin hanya kebagian 100 unit saja dan dibanderol dengan harga 28 juta rupiah OTR Jakarta. Grand Filano ini dijual di R-Shop di Indonesia yang ada di Jabodetabek, Bandung, Surabaya, Bali, Medan dan Makassar. Pembeli langsung mendapatkan helm desain eksklusif dan pelayanan 24 jam rescue service,” jelas Mohammad Masykur, Asisten GM Marketing PT.YIMM.

Grand Filano ini tersedia dalam tiga warna pilihan yaitu New White, Black Matt Titan, Vivid Red Metallic. Nah mungkin hanya itu info singkat tentang sepeda motor terbaru yaitu Yamaha Grand Filano semoga bermanfaat.

Spesifikasi Grand Filano

DIMENSI
P X L X T : 1820 mm X 685 mm X 1145 mm
Jarak sumbu roda : 1280 mm
Jarak terendah ke tanah : 135 mm
Tinggi tempat duduk : 790 mm
Berat isi : 99 kg
Kapasitas tangki bensin : 4,4 liter

MESIN
Kapasitas mesin : 125 cc
Tipe mesin : Air cooled 4-stroke, SOHC
Diameter X Langkah : 52,4 x 57,9 mm
Perbandingan kompresi : 11 : 1
Daya maksimum : 6.0 kW (8.2 PS)/ 6500 rpm
Torsi maksimum : 9,7 Nm (1.0 kgf.m)/ 5000 rpm
Sistem starter : Electric & kick starter
Sistem bahan bakar : Fuel injection
Tipe kopling : Kering, Centrifugal Automatic
Tipe transmisi : V-belt Automatic
Kriana
Kriana Saya hanya orang yang menyempatkan diri untuk menulis tentang apa saja ketika saya sempat menulis, untuk diri sendiri maupun informasi untuk orang lain

Posting Komentar untuk "YIMM Resmi Rilis Matic Grand Filano di PRJ 2015"