Sepertinya Rokok Sudah Menjadi Kebutuhan Pokok
Logo oleh Akriko.com |
Berbicara masalah rokok pasti semua orang sudah tahu, rokok itu yang biasa di hisap dan mengeluarkan asap dari mulut nah itulah rokok yang di hisap asapnya. Mungkin banyak yang sudah sadar kalau merokok itu tidak baik untuk kesehatan, tetapi mereka susah untuk berhenti merokok karena sudah kecanduan, saat ini yang merokok bukan hanya pria saja, wanita pun banyak yang merokok. Mengamati perokok ternyata sekarang ini yang merokok bukan hanya orang yang sudah dewasa atau minimal berumur 18+, tetapi pada kenyataannya banyak orang dibawah umur itu sudah mulai belajar merokok.
Pada umur yang masih belum cukup tahu apa-apa tentang kesehatan mereka sudah berani memutuskan untuk merokok, entah dari mana mereka mengetahui untuk apa dan apa nikmatnya merokok. Kebanyakan di desa perokok di bawah umur itu menjamur, pernah saya melihat anak masih dibawah umur membeli rokok dan dia sendiri yang menghisap rokok itu, dalam hati saya merasa sedih atas apa yang dilakukan anak itu dan saya pun hanya terdiam tanpa bisa berbuat apapun saat melihat kejadian itu.
Mungkin fakta jika dari 10 pria ternyata semuanya perokok, meskipun satu diantara mereka adalah perokok pasif. Sepertinya saat ini rokok sudah menguasai para pecandunya, buktinya banyak perokok baru dan perokok yang sudah lama, susah untuk berhenti merokok bahkan untuk mengurangi pun mereka susah, ini fakta yang mencengangkan, sepertinya mereka sangat susah untuk lepas dari rokok, dalam keseharian mereka tidak bisa lepas dari rokok, sambil bekerja hisap rokok, sambil nyetir hisap rokok, sambil apapun sepertinya mereka harus hisap rokok, dan bahkan mereka tidak menghargai sama sekali mereka yang tidak merokok, bahkan di kawasan tanpa rokok pun mereka ada yang berani merokok.
Nah kalau sudah begini rokok seakan-akan sudah menjadi kebutuhan pokok, karena sudah menjadi prioritas untuk di beli setiap hari, bahkan bisa menomorduakan kebutuhan yang lain, bahkan ada orang pernah berkata, lebih baik tidak makan daripada tidak merokok, hanya dengan rokok mereka sudah merasa kenyang. Sungguh sesuatu yang parah jika rokok sudah menguasai kebutuhan pokok. Mengenai perokok di bawah umur, pemerintah harus membuat peraturan ketat, supaya tidak semakin banyak perokok di bawah umur, dulu pernah saya dengar akan ada SIM (Surat Izin Merokok) yang akan diterapkan untuk mengatasi hal ini, tetapi sampai sekarang tidak pernah terwujud, SIM ini juga berfungsi sebagai bahan pertimbangan dalam rekam medis. Saya sendiri sudah berhenti merokok sejak delapan bulan lalu, dan sampai saat ini saya merasa sehat tanpa rokok, maka dari itu saran saya, segeralah berhenti merokok sebelum rokok menghentikan roda perekonomian dan kesehatan anda.
Posting Komentar untuk "Sepertinya Rokok Sudah Menjadi Kebutuhan Pokok"
Silakan berikan komentar Anda dengan baik, silakan gunakan Bahasa Indonesia dengan baik supaya mudah dibaca oleh pengunjung lain, Jangan ada Spam dan link aktif. Terimakasih