Beberapa istilah dalam dunia mesin motor
Brosis, sejak lahirnya blog ini saya berusaha untuk posting tulisan tentang otomotif roda dua atau sepeda motor. Saya sendiri tidak ada basic tentang mesin, maka dari itu saya harus belajar dari nol untuk mengasuh blog ini terutama masalah mesin motor. Maka dari itu saya membuat satu postingan khusus untuk mencatat istilah-istilah dalam dunia mesin sepeda motor dan juga yang masih berkaitan dengan sepeda motor. Mungkin penulisannya akan acak tergantung apa yang baru saya kenal dan untuk mengingatnya saya akan tulis di sini. Nah berikut adalah beberapa istilah umum saat mempelajari sebuah spesifikasi mesin sepeda motor.
- ECU adalah Engine Control Unit biasanya dipakai pada mesin yang memakai pengabut bahan bakar injeksi.
- SOHC adalah singkatan dari Single Over Head Camshaft, motor dengan mesin model ini torsinya bagus tapi powernya agak kurang, jenis mesin seperti ini biasanya dipakai untuk motor cross karena motor seperti ini memerlukan akselerasi yang bagus untuk kondisi trek yang terjal dan naik turun jadi power tidak begitu dibutuhkan pada jenis motor seperti ini.
- DOHC adalah singkatan dari Double Over Head Camshaft, motor dengan mesin model ini torsinya kurang tapi powernya bagus, motor seperti ini biasanya dipakai oleh motor dengan tujuan balap dan dengan trek yang panjang maka dari itu perlu top speed maksimal dan napas panjang untuk bisa mencapai kecepatan maksimal.
- RPM adalah singkatan dari Revolutions Per Minute adalah banyaknya putaran yang dilakukan dalam satu menit
- Torsi adalah gaya dikali dengan jarak dimana gaya yang diberikan cuma sedikit tapi hasilnya sangat besar, contohnya ketika melihat orang membuka ban mobil truk mereka memakai kunci dengan tambahan pegangan pipa untuk lebih mudah membuka mur ban. Torsi ini juga bisa diperhatikan pada saat kita mau memulai tarikan pertama pada motor deng gigi kecil maka torsi akan besar untuk bisa mendorong motor bisa berjalan, semakin besar gigi maka torsi akan makin kecil karena jika sudah memakai gigi besar 2.3,4 dan bahkan 5 sampai 6 maka powerlah yang dihasilkan untuk mencapai kecepatan maksimal.
Posting Komentar untuk "Beberapa istilah dalam dunia mesin motor"
Silakan berikan komentar Anda dengan baik, silakan gunakan Bahasa Indonesia dengan baik supaya mudah dibaca oleh pengunjung lain, Jangan ada Spam dan link aktif. Terimakasih